Kakanwil Kemenag Sulsel Lantik 10 Pejabat Baru, Tekankan Keikhlasan dan Pengabdian
MAKASSAR, MATANUSANTARA — Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel), H. Ali Yafid, resmi melantik 10 pejabat administrator di lingkungan Kemenag Sulsel.
Pelantikan berlangsung khidmat di Aula Lantai II Kanwil Kemenag Sulsel, Jalan Nuri No. 53 Makassar, Sabtu (1/11/2025), disaksikan para pejabat struktural, ketua tim, Ketua Dharma Wanita Persatuan Kanwil Kemenag Sulsel, serta sejumlah undangan.
Hadiri Giat Penguatan Bersama Kakanwil, Karutan Makassar Tegaskan Komitmen Mengejutkan
Rotasi dan mutasi jabatan tersebut menjadi bagian dari penyegaran organisasi untuk memperkuat kinerja dan meningkatkan kualitas pelayanan publik di lingkungan Kemenag Sulsel.
Bertindak sebagai saksi pelantikan yakni Kabag TU H. Aminuddin dan Kabid Urais H. Abdul Gaffar.
Dalam sambutannya, Kakanwil H. Ali Yafid menyampaikan apresiasi kepada pejabat yang dilantik dan menekankan pentingnya menjalankan amanah dengan niat tulus dan penuh keikhlasan.
“Mudah-mudahan di tempat tugas yang baru menjadi berkah bagi semuanya. Di mana pun kita ditempatkan, jika dijalani dengan ikhlas dan tulus, insya Allah akan membawa keberkahan,” ujarnya.
Kakanwil Ditjenpas Sulsel Tinjau Rutan Makassar, Dengar Aspirasi WBP Langsung
Ia juga mengingatkan agar seluruh pejabat menjaga kesinambungan program, memperkuat semangat pengabdian, serta menjunjung tinggi integritas dan etika pelayanan.
“Jadikan jabatan sebagai ladang ibadah. Jabatan adalah amanah, maka laksanakan dengan sebaik-baiknya. Jika kita baik di dunia, insya Allah baik pula di akhirat,” tegasnya.
Rutan Makassar Ikuti Sosialisasi Penyusunan Renstra dan LKjIP di Kanwil Keminimipas Sulsel
Lebih lanjut, Ali Yafid menegaskan agar para pejabat yang baru dilantik menerima amanah dengan lapang dada dan kesiapan penuh, sebab setiap rotasi merupakan bagian dari takdir dan kepercayaan institusi.
“Hari ini adalah sebuah takdir baru bagi saudara-saudara. Terimalah dengan lapang dada, karena inilah yang terbaik dari Allah,” tutupnya.
Pengawasan dan Motivasi Jadi Fokus Sidak Kanwil Rutan Makassar
Daftar 10 Pejabat Administrator yang Dilantik
1. Dr. H. Muhammad, S.Ag., M.Ag. – Kakan Kemenag Kota Makassar (eks Kakan Kemenag Maros)
2. H. Muh. Nur Halik, S.Sos., M.A. – Kakan Kemenag Kab. Maros (eks Kakan Kemenag Pangkep)
3. H. Irman, S.Ag., M.Si. – Kakan Kemenag Kab. Barru (eks Kakan Kemenag Makassar)
4. Dr. H. Jamaruddin, S.Ag., M.Ag. – Kakan Kemenag Kab. Enrekang (eks Kakan Kemenag Barru)
5. H. Ramli Rasyid, S.Ag., M.Pd.I., M.Ed. – Kakan Kemenag Kab. Pangkep (eks Kakan Kemenag Enrekang)
6. Dr. H. Irfan Daming, S.Ag., M.Pd. – Kakan Kemenag Kota Parepare (eks Kakan Kemenag Pinrang)
7. Dr. H. Fitriadi, S.Ag., M.Ag. – Kakan Kemenag Kab. Sidrap (eks Kakan Kemenag Parepare)
8. Dr. H. Muh. Idris Usman, S.Ag., M.A. – Kakan Kemenag Kab. Pinrang (eks Kakan Kemenag Sidrap)
9. H. Misbah, S.Ag., M.A. – Kakan Kemenag Kab. Bantaeng (eks Kakan Kemenag Bulukumba)
10. Muh. Ahmad Jaelani, S.Ag., M.A. – Kakan Kemenag Kab. Jeneponto (eks Kakan Kemenag Bantaeng)
Editor: Ramli

Tinggalkan Balasan