BULUKUMBA, MATANUSANTARA –Dikabarkan sebuah rumah milik warga di Kecamatan Kajang, Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan (Sulsel), meledak pada Selasa malam, 01 Juli 2025.
Peristiwa tersebut dikabarkan memakan korban satu seorang warga yang belum diketahui identitasnya
Satresnarkoba Polres Bulukumba Kejar Yang Terlibat Kasus Penangkapan Mahasiswa
Sayangnya, informasi yang beredar tidak menyebutkan jenis bom yang meledak, hanya dijelaskan bahwa sebuah bom meledak dan saat ini polisi telah mengamankan tempat kejadian.
Terpisah, Kasat reskrim Polres Bulukumba, IPTU Muhammad Ali yang dihubungi melalui pesan WhatsApp membenarkan adanya ledakan tersebut.
Hanya saja Muhammad Ali mengaku belum bisa memastikan apakah benda yang meledak tersebut adalah bom atau bukan.
“Betul ada ledakan di Kajang, tapi untuk memastikan apakah bom, harus menunggu dari Jibon (penjinak bom) dulu untuk memastilan, kami hanya mensterilkan lokasi,” ucap IPTU Muh. Ali dikonfirmasi sesaat lalu.
Oknum ASN Bulukumba, Buron Mafia Solar Polres Ditangkap, ACC Minta Segera Tuntaskan Penyidikan
Saat ditanya apakah ada korban jiwa sebagaimana informasi yang beredar? Muhammad Ali juga belum bisa memastikan.
“Iya dugaan sementara ada korban jiwa. Tapi untuk memastikan kami menunggu tim penjinak bom mensterilkan lokasi telebih dahulu. Saat ini kami belum bisa masuk sebelum ada tim Jibon mensterilkan TKP (tempat kejadian perkara),” imbuh Muh. Ali menandaskan.