SELAYAR, MATANUSANTARA –Bertempat di Lapangan Kantor Bupati Kab. Kepulauan Selayar, Kepala Rutan Selayar, Kanwil Kemenkumham Sulsel, Basuki Raharjo menghadiri Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Tentara Nasional Indonesia (TNI) Ke-79 Tahun 2024.
“Kegiatan ini digelar oleh Kodim 1415 Selayar dengan mengusung tema “TNI Modern Bersama Rakyat Siap Mengawal Suksesi Kepemimpinan Nasional Menuju Indonesia Maju”” ujar Humas Rutan Selayar, Irsyal, kepada awak media, Sabtu (05/10/2024)
Irsyal, juga mengatakan bahwa Upacara HUT TNI ke-79 dipimpin langsung oleh Komandan Kodim 1415 Selayar, Letkol Inf. Nanang Agung Wibowo.
“Hadir pada Upacara HUT TNI ke-79 ini yaitu Bupati Kab. Kepulauan Selayar, Wakil Bupati Kab. Kepulauan Selayar, Ketua DPRD Kab. Kepulauan Selayar, Sekretaris Daerah dan Forkopimda lainnya, serta Pimpinan Instansi Vertikal dan Pimpinan OPD” katanya
Sementara itu, pada barisan peserta upacara diikuti oleh Personil Kodim 1415 Selayar, Personil Polres Kepulauan Selayar, Jajaran Kejaksaan, Jajaran Rutan Selayar, Jajaran Pol. PP, Jajaran Dinas Perhubungan, Jajaran BPBD Selayar, dan Pramuka.
Dalam amanat Komandan Kodim 1415 Selayar, Letkol Inf. Nanang Agung Wibowo, kata Irsyal, dalam sambutannya membacakan amanat Panglima TNI.
“Dalam amanat tersebut menyampaikan bahwa perubahan lingkungan strategis yang terus berkembang secara dinamis dan semakin kompleks diikuti perkembangan politik, ekonomi dan teknologi. Perkembangan situasi ini juga harus terus diikuti dan menjadi dasar penyiapan kapabilitas TNI dari waktu ke waktu” jelasnya
Pada kesempatan tersebut, Karutan, Basuki Raharjo menyampaikan ucapan Selamat Hari Ulang Tahun TNI ke-79 khususnya kepada para prajurit TNI yang bertugas di wilayah Kab. Kepulauan Selayar.
“Harapannya semoga TNI makin tangguh dan semakin dicintai oleh rakyat Indonesia yang menjadi garda terdepan dalam menjaga keutuhan NKRI” ujarnya
Basuki Raharjo tak lupa mengungkapkan Rutan Selayar akan terus menjalin sinergi dengan TNI, dalam hal ini Kodim 1415 Selayar”