Satu Orang Diamankan Polisi di TKP Ledakan SMAN 72 Jakarta Utara
JAKARTA, MATANUSANTARA — Penyelidikan cepat aparat kepolisian di lokasi ledakan SMAN 72 Kelapa Gading membuahkan hasil awal. Seorang individu terduga terkait ledakan berhasil diamankan di Tempat Kejadian Perkara (TKP), Jumat (7/11/2025).
Identitas pelaku, berdasarkan informasi berinisial MNFH alias F yang merupakan siswa kelas 12 atau kelas III SMAN 72. Pelaku selama ini dikenal pendiam atau suka menyendiri.
Pria tersebut diamankan saat petugas melakukan penyisiran dan pengamanan area pasca-ledakan. Ia langsung dibawa ke mobil patroli untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.
Ledakan Dahsyat Guncang SMAN 72 Kelapa Gading, Siswa Panik Berhamburan
Informasi dari lapangan menyebutkan bahwa pria tersebut berada di area yang sangat dekat dengan titik ledakan. Namun, polisi belum merinci apakah yang bersangkutan merupakan pelaku, saksi kunci, atau hanya berada di dekat lokasi kejadian.
Ledakan Dahsyat Guncang SMAN 72 Kelapa Gading, Siswa Panik Berhamburan
Tim Puslabfor Polri dan unit Jihandak masih melakukan olah tempat kejadian untuk mengidentifikasi sumber ledakan, termasuk memeriksa barang-barang yang ditemukan di sekitar lokasi.
Kapolres Metro Jakarta Utara dijadwalkan memberikan keterangan awal setelah pemeriksaan dan identifikasi berjalan lebih jauh.
Editor: Ramli

Tinggalkan Balasan