Mata Nusantara

Akurat Tajam & Terpercaya

Truk Tangki Meledak di Perintis Kemerdekaan, Api Lumat Enam Ruko Seketika

Petugas kepolisian dan damkar melakukan pendinginan di lokasi kebakaran setelah truk tangki BBM meledak di Jalan Perintis Kemerdekaan, Cianjur, Minggu (2/11/2025). (Foto: Tangkapan Layar Video Instagram @cianjurupdate)

CIANJUR, MATANUSANTARA –Kepolisian Resor (Polres) Cianjur, Jawa Barat, tengah melakukan penyelidikan mendalam atas insiden kebakaran besar yang melanda kawasan Jalan Perintis Kemerdekaan, Cianjur, Minggu (2/11/2025) dini hari.

Peristiwa tersebut dipicu oleh kecelakaan tunggal sebuah truk tangki bermuatan 2.400 liter BBM yang terguling dan menumpahkan isinya ke jalan raya. Tak lama kemudian, ledakan hebat disertai kobaran api besar melahap enam ruko, tiga rumah warga, serta tujuh kendaraan di sekitar lokasi.

Presiden Prabowo Siapkan Reformasi Nasional, Pimpin Pemusnahan 214 Ton Narkoba

Kepala Satlantas Polres Cianjur, AKP Hardian Andrianto, menjelaskan truk tangki tersebut melaju dari arah Bandung menuju Sukabumi sebelum kehilangan kendali dan menabrak truk pengangkut air mineral yang tengah terparkir di pinggir jalan.

“Seluruh bahan bakar di dalam tangki langsung tumpah ke jalan. Beberapa menit kemudian muncul percikan kecil yang dengan cepat membesar hingga menjalar ke seluruh area,” ujar Hardian di lokasi kejadian.

Netanyahu Ingatkan!! Israel Akan Tentukan Sendiri Pasukan Internasional di Gaza

Ledakan keras terdengar berulang kali, membuat warga panik dan berhamburan menyelamatkan diri. Api bahkan menjalar hingga ke pos polisi di dekat lokasi dan membakar empat kendaraan yang sedang terparkir di depannya.

Saksi mata menyebutkan, percikan api pertama terlihat di parit yang mengalirkan tumpahan BBM ke area sekitar bundaran Perintis Kemerdekaan–Pasirhayam.

KSPI Umumkan Aksi Nasional 30 Oktober, 10 Ribu Buruh Bergerak Serentak

“Api terlihat menyala di parit, lalu tiba-tiba terdengar suara ledakan keras beberapa kali,” ungkap seorang warga yang berada di lokasi.

Tim Inavis Polres Cianjur bersama petugas Damkar dan BPBD terus melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) untuk memastikan sumber percikan api yang memicu kebakaran dahsyat tersebut.

Wujudkan Pemasyarakatan Bersih, Lapas Maros Ikuti Komitmen Nasional Pemberantasan Halinar

Sementara itu, satu pengendara motor dilaporkan menjadi korban akibat tersambar api saat melintas di sekitar lokasi dan kini dirawat intensif di RSUD Sayang Cianjur.

Hingga Minggu pagi, petugas gabungan masih melakukan pendinginan di area kebakaran dan mengevakuasi kendaraan hangus menggunakan mobil derek guna mencegah kemacetan. Garis polisi juga telah dipasang dari Bundaran Pasirhayam hingga titik truk tangki terguling.

Dukung Swasembada Pangan Nasional, AKBP Adnan Pimpin Penanaman Jagung Serentak

Kerugian materiil ditaksir mencapai ratusan juta rupiah, sementara kepolisian menunggu hasil pemeriksaan laboratorium untuk memastikan apakah sumber api berasal dari gesekan logam, korsleting listrik, atau faktor eksternal lainnya.

Editor: Ramli

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!